(This is the first part of Ji Chang Wook's interview series published in Hanryu Pia magazine)
Hi, I am Ji Chang Wook. With the starting of serial publication about me in this magazine, I am pleased that I will be able to communicate with you for some time from now on. In the meantime I have a heart-throbbing feeling that another aspect of me which I didn’t even know it myself will pop out (laugh).
The first topic is “My Favourite Things.” The happy feelings like something I enjoy and can relax that I am going to talk about. There are things like sports, food and various topics but manga (comics) is always my favourite since a long time ago, especially Japanese manga. I always read youth manga. I have been collecting so many to the extent that I have a huge collection, not just one volume but the whole series and I bought so many (laugh). Because my house is full of manga books, I guess I have to sort them out.
I also like watching movies regardless of their genres but actually I found it hard to watch horror. After watching a horror movie, don't you feel like a ghost is following around behind you? It is thrilling, isn’t it? However, if I am offered to play a horror genre one day, even I feel “it is really a horror”, I will still try to play it. I wonder if people are frightened when they watch it (laugh). However it doesn’t look like it is a project that I am frightened to finish (laugh).
When I was little, I didn’t like watching TV. If I had time, I would rather go out running around to play with my friends. Occasionally when I was watching TV at home, I only watched anime. At that time, there were boys manga like “Slam Dunk” and “Moero! Top Striker”. At school, there were basketball team and soccer team. Certainly I was a soccer team member! Even now, I belong to a soccer team.
And then, I like Japan and recently I said to my friends “I want to go to Japan.” (laugh) What I like most about Japan is its food which is very delicious. Ah, I want to go just by talking about it. I like ramen (noodle) in particular. Because I like it so much, I will just go to Japan for eating ramen (laugh). Don’t be surprised if you suddenly see me sitting in a ramen restaurant in Japan, please say hello to me! Thinking about that I am able to communicate with you like this is making me so excited, I appreciate your support from now on.
Translated by manyearsago @ soompi
Terjemahan Bahasa Indonesia:
(Ini adalah bagian pertama dari wawancara Ji Chang Wook yang dipublikasikan berseri di majalah Jepang, Hanryu Pia)
Halo, aku Ji Chang Wook. Dengan dimulainya publikasi berseri tentangku di majalah ini, aku senang aku dapat berkomunikasi dengan kalian untuk beberapa lama dari sekarang. Sementara itu, aku punya perasaan deg-degan bahwa aspek lain dariku yang aku bahkan tidak tahu sebelumnya akan muncul (tertawa).
Topik pertama adalah “Hal-hal Favoritku”. Perasaan bahagia sesuatu yang bisa aku nikmati dan menjadi relaks itulah yang akan aku bicarakan. Ada hal-hal seperti olahraga, makanan dan berbagai topik namun manga (komik) akan selalu menjadi favoritku sejak lama, terutama komik Jepang. Aku selalu membaca komik anak muda. Aku mengkoleksi banyak sekali hingga aku punya koleksi yang sangat banyak, tidak hanya satu volume tapi satu seri dan aku membeli banyak sekali (tertawa). Karena rumahku penuh dengan buku komik, kurasa aku harus mengaturnya.
Aku juga suka menonton film jenis apapun namun aku kesulitan menonton film horor. Setelah menonton film horor, tidakkah kamu merasa sesosok hantu akan mengikutimu dari belakang? Bukankah itu menakutkan? Namun, jika aku ditawari bermain genre horor suatu hari, sekalipun aku merasa “itu benar-benar horor”, aku akan tetap mencoba memainkannya. Aku bertanya-tanya apakah orang-orang ketakutan ketika mereka melihatnya (tertawa). Namun, sepertinya itu tidak akan menjadi proyek yang membuatku ketakutan untuk menyelesaikannya (tertawa).
Ketika aku masih kecil, aku tidak suka menonton TV. Jika aku punya waktu, aku akan memilih untuk keluar rumah, berlarian untuk bermain bersama teman-temanku. Kadang-kadang ketika aku menonton TV di rumah, aku hanya menonton anime. Ketika itu, ada komik cowok seperti “Slam Dunk” dan “Moero! Top Striker”. Di sekolah, ada tim basket dan tim sepakbola. Sudah pasti aku adalah anggota tim sepakbola. Bahkan sekarang pun, aku bergabung dengan tim sepakbola.
Kemudian, aku suka Jepang dan baru-baru ini aku berkata ke teman-temanku “Aku ingin pergi ke Jepang” (tertawa). Yang paling aku sukai tentang Jepang adalah makanannya yang sangat lezat. Ah, aku ingin pergi hanya dengan membicarakan hal ini. Aku terutama suka mie ramen. Karena aku sangat menyukainya, aku akan pergi ke Jepang hanya untuk makan ramen (tertawa). Jangan terkejut jika kamu tiba-tiba melihatku duduk di sebuah restoran ramen di Jepang, sapalah aku! Memikirkan bahwa aku bisa berkomunikasi dengan kalian seperti ini membuatku sangat girang, aku berterimakasih atas dukungan kalian sejak saat ini.